Postingan

Menampilkan postingan dari Februari, 2015

"SARINAH" Kwajiban Wanita dalam Perjuangan Bung Karno

Gambar
{DEAR PPA} Sarinah Pandangan Bung Karno pada Perempuan FIKSI | 28 February 2015 | 00:01 Buku Sarinah oleh Ir SOEKARNO  sumber gambar; Merdeka.com Sarinah bukti cinta kasih terukir dalam Jiwa besarmu..Bung Karno… abadi dalam  inspirasi perempuan Indonesia dulu hingga nanti pedih hati melihat perempuan  sebagai ‘permata’ belaka tak pantas ikut duduk bersama tuan-tuan tetamu ‘perhiasan’ semata, yang dijaga dan simpan bagai Dewi tolol.. walau sinar matanya bagai matahari.. Masyarakat adalah laki-laki dan perempuan, itulah  kemanusian dua saf yang sama derajat, saling mendukung, saling menguatkan berpasangan dan saling terikat untuk menuju kemakmuran dan kemajuan bagai dua sayap burung yang tak akan bisa terbang bila salah satunya patah alam tak dapat durhakai suatu teori, semua sudah ada kodratnya pernikahan adalah untuk mengangkat derajat wanita Perbedaan laki-laki dan perempuan hanyalah kodarat alamnya laki-laki lebih banyak kesempatan mengen

Memburu Bintang

Gambar
Memburu Bintang Kerlipmu jauh tak takut jatuh memandangmu berharap penuh semakin sadari diri telah jenuh walau sinarnya tak bikin mengeluh kusemai lembut tiap helai terangkai penuh tanpa bingkai andai bisa aku menggapai kubelai awan tak ada cerai bintang peluklah bulan di balik awan bawalah terbang bersama malam berlindung dari kejaran kelam yang terus memburu menerkam sudah saatnya melepas angan agar tak lagi ada risau kisaran rasa pun tak lagi boleh bertahan merenda asa dengan rintangan berburu tak harus buru-buru berdamai tak hanya andai-andai bercermin tak harus di depan cermin raihlah segera jangan lagi sis-sia Kudus 24 Pebruari 2015 ’salam fiksi’ Dinda Pertiwi sumber gambar

Rumah yang Tidak Dimasuki Malaikat (2)

Gambar
gambar ilustrasi malaikat. sumber gambar: renungan.com Melanjutkan tulisan sebelumnya saya akan menyampaikan kembali beberapa rumah yang tidak dimasuki Malaikat, dalam hal ini adalah Malaikat membawa rahmat bagi bagi kaum muslim. Berikutnya adalah : 6. Rumah yang ditempati setan, karena di dalamnya kosong dari Dzikrullah dan shalawat  Nabi. Rumah ini akan braroma busuk dan kotor, pribadi yang tidak pernah berdzikir memiliki sisi jasmani yang gelap dan batin yang rusak. Karena itu hendaknya kita usahakan agar hati ini tidak pernah melupakan Allah walaupun sekejab.  Orang yang membaca shalawat dan salam kepada Rasulullah saw. akan ditemani malaikat rahmat, malaikat rahmat akan mendoakan kebaikan dan mengharapkan kebaikan serat memohon pada Allah agar diberikan kebahagiaan baginya. Sedang orang yang tidak pernah bershalawat akan menjadi or

Rumah yang Tidak Dimasuki Malaikat

Gambar
hanya ilustrasi malaikat. Sumber gambar : menujuhitam.blogspot.com Barangsiapa dia mengaku beriman maka harus percaya adanya Malaikat. Malaikat mempunyai tugas untuk kepentingan manusia, setiap malaikat mempunyai tugas yang berbeda-beda. Ada Malaikat yang bertugas meniupkan ruh, memelihara manusia, menyampaikan wahyu, mengawasi dan mencatat amal baik dan buruk manusia, serta ada pula malaikat yang bertugas mencabut nyawa manusia atas perintah Allah SWT. Hubungan manusia dengan malaikat sangat erat. Mereka mengawasi dan memberikan perhatian kepada manusia ketika diciptakan, memelihara ketika dilahirkan, mengawasi gerak-gerik dan amal perbuatan manusia, serta mengambil ruh ketika ajal datang. Malaikat pula yang bertugas membawa wahyu dari Allah kepada manusia. Kepada orang beriman Malaikat mempunyai tugas khusus, yaitu : a. Memberikan kecintaan kepada orang-orang yang beriman. b. Meluruskan jalan kehidupan orang-orang yang beriman. Membacakan shalawat kepada orang ya

Parijoto : Buah impian Wujudkan Anak Anda Cantik atau Tampan

Gambar
Parijoto. umk.ac.id Bagi ibu hamil siapa yang tak ingin anak yang dilahirkan cantik atau tampan. Sebuah mitos yang berkembang di sekitar Gunung Muria, menyebutkan bahwa  mengkonsumsi buah Parijoto di saat hamil bisa membuat bayi yang dikandung akan lahir tampan bila laki-laki dan cantik bila perempuan. Mitos ini Muncul saat istri dari Sunan Muria hamil dan memakan Parijoto yang tumbuh di hutan-hutan sekitar gunung Muria, maka putri yang dilahirkan cantik celita dengan kulit bersih putih berseri, sejak saat itu cerita turun temurun hingga sekarang terjadi. Wanita hamil dianjurkan untuk makan buah ini sejak usia kandungan 5 bulan atau 2-3 bulan. Buah yang rasanya agak asam dan sepat ini bila sudah tua terasa agak pahit, maka pilihlah buah yang masih muda. Karena rasanya yang agak masam, sepat buah ini biasanya dicampurkan pada rujak, pecel atau dengan direbus. Untuk membuat rujak Parijoto bisa dicampur dengan buah Delima, Kedondong, dan mangga muda, biasanya diberika

Puisi NewHaiku

Gambar
Menanti hadirmu (1) lucu dan tenang geliatmu di rahim kuburkan luka Menanti hadirmu (2) hilangkan resah melepas penantian tabur harapan Menanti hadirmu (3) popok, gerita bertoreh jerit tangis pisahkan ego Menanti hadirmu (4) merubah sapa kau papa aku mama mengejar asa Menanti hadirmu (5) pecah tangismu mengiring bahagiaku lupakan lara Kudus, 18 Pebruari 2015 ; 22:03 ’salam fiksi

Kemarau di Bulan Pebruari (puisi)

Gambar
resah ini tak terjabar ketika pagi-pagi mentari menyengat di ujung-ujung pelataran yang tersekat sengatan tak biasa yang gantikan rinai melesat engkau masih juga diam tercekat harusnya air itu mengalir dahsyat bukan kering kerontang erat mengendap “biarkan aku sejenak menemanimu Jeng….” rengekmu lewat WA yang membuatku sedikit terhibur musim tak pengaruhi setiamu pada ketololan yang sulit kulebur engkau memang tak harus hadir apalagi menabur benih-benih yang tak kan mungkin bersemi di kemarau ini Pebruari harusnya hujan sehari-hari tapi siapa bisa menebak hati yang terus sendiri memilah-milahnnya sulit sekali mana Pebruari mana hati yang tersakiti jadi biarkan kemarau ikut datang merasuki aaah..sekali ini saja…..!!!? biarin meredup sendiri bersama burung-burung yang bernyanyi… melebur perlahan dalam sisa-sita tulus hati menikmati serah yang datang tiada henti menghitung sia-sia setiap butir tetes air yang mengalir air mata yang lagi punya arti buat kami s

Unsur-unsur Penting Dalam Cerita Rekaan

Unsur-unsur Penting dalam Cerita Rekaan Dalam menciptakan suatu karya Sastra yang berupa Cerita Rekaan seorang penulis atau pengarang agar dapat memperoleh hasil yang bagus dan mudah dipahami oleh pembaca maka pengarang harusnya menyertakan unsur-unsur instrisit yang ada dalam karyanya. Unsur-unsur yang harus ada dalam Cerita Rekaan adalah berupa : 1. Tema. Tema adalah gagasan pokok yang menjadi permasalahan yang mendasari isi sebuah cerita rekaan. Biasanya tema dari suatu cerita rekaan tercermin dari Judul dari cerita rekaan tersebut. Seorang pengarang haruslah menetukan tema lebih dahulu sebelum memulai menulis suatu cerita , dan penulis harus dapat konsisten antara tema dan isi cerita di dalamnya agar cerita tidak terlalu melenceng dengan tema yang telah dibuat. Dan pembaca tidak dibuat binggung olehnya. 2. Tokoh dan Perwatakan. Seorang pengarang harus menguasai betul sifat-sifat dari tokoh yang dihadirkan dalam karyanya itu. Masing-masing tokoh mempunyai watak yang berb